Bentrokan antara organisasi kepemudaan Pemuda Pancasila (PP) dan Ikatan Pemuda Karya (IPK) meletus di Jalan Thamrin Simpang Jalan Asia, Medan. Dikabarkan tiga orang tewas dari kubu IPK Medan.
"Ada tiga anggota IPK tewas di Kampung Baru, tidak ada polisi di situ. Diminta Kapolsek dan bawahannya agar segera mengamankan bentrok tersebut," ujar anggota IPK Medan yang mendatangi Polsekta Medan Kota.
Diduga bentrokan itu bermula dari acara konvoi anggota IPK melintas di Jalan Thamrin Medan, untuk menghadiri acara pelantikan pengurus PAC IPK Kecamatan Medan Denai Periode 2016-2021. Namun konvoi itu diadang ormas PP di Jalan Pelajar Medan Denai hingga terjadi bentrok.
Kabar terbaru menyebutkan jika aparat kepolisian sudah melakukan mediasi dengan mempertemukan pemimpin Pemuda Pancasila dan Ikatan Pemuda Karya (IKP).
"Kita sudah melakukan mediasi antara ketua organisasi kepemudaan (OKP) yang bertikai tersebut," kata Kepala Kepolisian Resor Kota Medan, Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto.
"Selain melakukan upaya persuasif, dan polisi juga menjaga ketat posko kedua organisasi," tambah dia.
Sementara itu, di sosial media beredar video detik-detik bentrokan maut yang disertai aksi pembakaran dan pengerusakan mobil itu. Berikut ini rekamannya.
sebuah portal berita mulai dari berita Indonesia hingga dunia, gosip hot selebriti, resensi film dan musik, dan berbagai artikel menarik
via Situs Hiburan Terkeren